Mata Air, Kupang. Bumi tempat kita berdiam saat ini darurat sampah. Sampah berserakan di mana-mana baik di pinggir jalan, hutan, sungai dan laut. Keadaan ini telah menjadikan bumi kita ibarat tempat sampah besar (LG 21).
Sebagai bagian dari solidaritas dengan alam, maka Relawan SOMI (Solidaritas dan Misi) Claret bergegas menuju Pantai Sulamanda pada Jumat (6/5/2022) untuk melakukan pembersihan pantai dengan memungut sampah plastik di sepanjang bibir pantai.
Setiap Relawan membawa masing-masing karung untuk menampung sampah yang telah dipunggut. Adapun sampah yang dipilih adalah gelas kemasan air mineral dan aneka plastik lainnya. Kegiatan ini merupakan bagian dari kecintaan kepada alam.
Bumi kita adalah ibu yang jelita yang telah melahirkan tumbuh-tumbuhan hijau, udara yang segar dan air yang sejuk. Namun, dengan kemajuan teknologi yang pesat saat ini, wajah ibu kita yang jelita dilumuri dengan sampah yang berserakan di mana-mana.
“Sampah plastik baru bisa terurai dalam 200 tahun, itupun jika terpapar langsung sinar ultraviolet dari matahari. Jika tenggelam di laut maka akan bertahan selama-lamanya”, ucap P. Seles, CMF selaku koordinator SOMI Claret.
Selain itu, P. Seles juga menegaskan bahwa menyelamatkan bumi dari sampah adalah upaya untuk menjaganya demi masa depan anak cucu. Jika bumi tidak dijaga maka segalanya akan tercemar dan kita hanya mewariskan air mata dan bukan mata air kepada generasi mendatang.
Para Relawan SOMI berisi sekumpulan orang-orang muda yang memiliki semangat kepedulian terhadap alam dan sesama. Kelompok ini terbentuk pada 8 Mei 2021 silam tanggap darurat atas bencana badai Siklon Tropis Seroja yang menimpa NTT, 4-5 April 2021.
Sebagai kaum muda, Relawan SOMI turut berpartisipasi dalam melawan penyebaran sampah demi ke keutuhan ciptaan dan kelestarian alam agar tidak tercemar oleh sampah yang berserakan.
“Keselamatan alam itu penting karena alam adalah bank yang paling kaya”, ucap Yestin Imo, salah satu relawan yang sedang mengenyam pendidikan di Prodi Teknologi Pakan Ternak, Politani Kupang.
“Karena yang bumi butuhkan saat ini adalah tindakan nyata, bukan sekedar berkata-kata”, ungkap Honorata Etralia Mardin Prodi Ilmu Hukum Semester 2 Universitas Nusa Cendana
“Kegiatan hari ini sangat bermanfaat dan menyenangkan, membersihkan pantai Sulamanda dari sampah plastik, yang dibuang pengunjung dan kami sebagai pengunjung yang baik memungutnya kembali dan membuang sampah-sampah tersebut pada tempatnya, demi terjaganya kebersihan lingkungan pantai dan juga ekosistem laut”, ungkap Felixa Yuki Levinda Mahasiswi semester 2 prodi Ilmu Kesehatan Masyarakat, UNDANA.
Para relawan sangat bersyukur bisa turut mengurangi volume sampah di wilayah Kota Kupang agar wajah Kota Kupang terbebas dari sampah dan predikat “Kota Terkotor” tidak lagi disematkan kepada Kota Kupang.
Laporan Fr. Yohanes Adrianus Siki, CMF