Nemi, Italia, 19 Agustus 2021. Setelah Ekaristi, yang kami rayakan di pagi hari dalam bahasa Prancis, Inggris, dan Spanyol, kami menghabiskan sisa pagi itu dengan meninjau kembali materi, dengan bantuan Pater Joseba Kamiruaga, Sekretaris Jenderal dalam lima tahun terakhir, materi yang kami bahas mengenai data global Kongregasi dan statistik paling relevan tentang hidup dan misi kita. Semua kelompok menyoroti ketelitian dan kerja baik yang dilakukan dalam penyusunan laporan dan menjelaskan di ruang kapitel tentang aspek-aspek yang paling mencolok atau yang memerlukan klarifikasi lebih lanjut. Juga, kerja sama dan tanggung jawab komisi lain dalam Kapitel sudah dikonfigurasi, oleh: Pater Rosendo Urrabazo (AS-Kanada) Pater Pedro Belderrain (Santiago), Pater José Cristo Rey García Paredes (Santiago), Pater Carlos Sánchez Miranda (CESC), Pater Jude Thaddeus Langeh (Kamerun) dan Pater Michael Plamparambil (Bangalore); Komisi Ekonomi, dengan perwakilan dari setiap konferensi, yaitu Pater Josué Gonzalez Jaramillo (MICLA), Pater Daniel Onyeayana (ACLA), Pater Alberto Rossa (ASCLA East), Pater Antonio Bellella (ECLA) dan Pater Jose Thempillil (ASCLA West); Komisi Revisi Berita Acara yang dibentuk oleh Pater Antonio Bellella (Santiago), Pater Mario Gutiérrez (San José del Sur) dan P. Pedro Cabrera (Fátima), dan Komisi Urusan Lain-lain, dengan Pater Elias Jr Ayuban (Filipina), Pater Teodoro Bahillo (Santiago) dan Pater Alejandro Cerón (Mexico) mereka akan berkolaborasi. Kami berterima kasih kepada mereka atas kontribusi mereka dengan murah hati untuk kelancaran Kapitel Umum kita.
Dengan pandangan yang lebih luas dan lebih terinformasi pada situasi kami saat ini, Sidang Kapitel kami dimulai pada sore hari untuk meninjau garis besar proyek misionaris yang telah kami kembangkan. Kapitel Umum 2015 memutuskan untuk mengusulkan kepada setiap Claretian dan setiap komunitas rencana pertobatan melalui tiga proses transformasi: hari ini kita berhenti untuk mempertimbangkan yang pertama, yang mendesak kita untuk semakin intens menjadi “Misionaris yang keluar ” (Misionari Sumus 66-68). Ini bukan tantangan baru, tetapi ini adalah tantangan yang mendesak di zaman kita: dalam menghadapi sikap akomodatif dan referensi diri, Tuhan memanggil kita untuk pergi ke perbatasan/periferi-periferi. Menjadi menjadi misionaris pewarta yang unggul, maka kerasulan kita tidak menolak untuk menjangkau periferi-periferi dari segala jenis; agar benar-benar berbuah, supaya pengalaman panggilan kita tidak dapat dibatasi pada diri kita sendiri, tetapi kita harus menemani dan mendorong pengalaman orang-orang muda di sekitar kita. Sejauh mana proses transformasi ini menghasilkan kehidupan di antara kita? Apa buah kita dalam usaha besar pertama ini? Apa yang menjauhkan kita dari mimpi misioner Claret untuk semua orang, yang membakarnya dengan sepenuh hati?
Dia yang memanggil kita untuk mengambil bungkusan, dan pergi ke persimpangan jalan, lalu di pintu rumah, Dia menunggu kita dengan kelembutan-Nya ketika kita lelah dan terbebani, dan Dia mendorong kita dengan kekuatan-Nya dalam pergumulan misi. Tuhan inilah kami yang setia percaya pada Sabda-Mu. (Ringkasan Kronik Kapitel Umum XXVI oleh Frs. Floren, cs)